'Madame X' kembali berprestasi di kancah internasional. Kali ini, film garapan Lucky Kuswandi itu menjadi jawara di festival film gay dan lesbian, Mix Coppenhagen.
Hal itu diumumkan oleh sang sutradara lewat akun Twitter-nya, @luckykuswandi. Film superhero transgender itu dinobatkan sebagai Film Terbaik di Mix Coppenhagen ke-26 yang digelar di Denmark pada 21 hingga 30 Oktober lalu.
"@MadameXFilm menang FILM TERBAIK di Mix Copenhagen Film Fest! so HITSS !" tulis Lucky seraya me-mention produsernya, Nia Dinata dan pemeran utamanya, Aming.
Aming pun langsung menyambut gembira kabar tersebut. Sebelumnya, 'Madame X' telah meraih 2 nominasi di 5th Asian Film Awads, dan masuk seleksi 35th Hong Kong International Film Festival.
Dua nominasi yang diraih 'Madame X' adalah Best Supporting Actress untuk Shanty, dan Best Production Design untuk Etos Eflin. Film keluaran Kalyana Shira itu dirilis di Tanah Air pada 7 Oktober 2010 lalu.
Baca juga beberapa artikel terkait berikut ini :
0 komentar:
Posting Komentar