Preview Windows 8

Microsoft belum resmi mengumumkan kapan peluncuran Operating System generasi terbarunya Windows 8. Meskipun begitu berita mengenai Windows 8 mampu menarik perhatian publik. Banyak orang yang memperkirakan tentang fasilitas dan kemampuan yang akan hadir di Windows 8 apakah akan “sebaik” generasi sebelumnya seperti Windows XP, Vista dan Windows 7. Berikut ini beberapa penampakan Windows 8 yang kemungkinan baru akan diluncurkan akhir tahun ini atau awal tahun depan. Apa saja penampakan dari Windows 8?

Windows 8 memiliki antarmuka yang cukup bagus serta dioptimalkan untuk perangkat layar sentuh (touch screen), Microsoft menyebutnya sebagai gaya Metro (Metro style). Semua kontrol di Windows 8 bisa dilakukan lewat sentuhan, membuat sensasi pengalaman yang baru untuk pengguna. Meski pun begitu, Windows 8 tetap bisa digunakan di perangkat PC desktop biasa dengan menggunakan mouse.

Aplikasi di Metro dianggap lebih mudah diajak kerjasama serta bisa berkomunikasi antara satu dengan lainnya dengan lebih baik. Misalnya, jika memakai Windows 8 anda dapat dengan mudah memilih lalu mengirim foto lewat email dari tempat berbeda, seperti: Facebook, Flickr atau dari hard disk komputer. File foto berikut file data lain, dengan mudah bisa disinkronisasikan ke perangkat lain yang menggunakan Windows 8 melalui internet (cloud) dengan bantuan layanan Sky Drive dari Microsoft.

Teknologi ini juga yang saat ini sedang dikembangkan oleh Google untuk OS Chrome nya yang nantinya data pengguna bisa jadi tidak lagi disimpan diharddisk PC melainkan dilayanan server atau Virtual Drive sehingga data dapat diakses kapanpun dan dimanapun.
Saat ini Microsoft menyediakan link Windows 8 Developer Preview dialamat berikut:
Download Windows 8 Developer Preview
Gambar dari www.thewindowsclub.com



Baca juga beberapa artikel terkait berikut ini :

0 komentar:

Posting Komentar